Empat Nakes Gugur Wagub Papua Barat Minta Masyarakat Patuhi Prokes

Laporan Wartawan TribunPapuaBarat.com, Safwan Ashari Raharusun

TRIBUNPAPUABARAT.COM, MANOKWARI - Empat tenaga kesehatan (nakes) di Papua Barat, telah gugur akibat terpapar Covid-19.

Wakil Gubernur Provinsi Papua Barat, Mohamad Lakotani, mengajak semua pihak, untuk kembali disiplin dan mematuhi protokol kesehatan.

"Sepanjang di hulu masyarakat tidak bisa disiplin, maka hilir para nakes di Rumah Sakit akan kewalahan," ujar Lakotani, kepada TribunPapuaBarat.com, Senin (19/7/2021).

Baca juga: Empat Nakes Gugur akibat Covid-19, DPRD Provinsi Papua Barat Minta Evaluasi

"Pasti mereka akan terus jatuh korban, itupun angkanya tidak bisa ditekan selesai," jelasnya.

Pihaknya meminta agar semua masyarakat bisa mematuhi anjuran yang dibuat oleh pemerintah.

"Jangan terpengaruh dengan informasi hoaks, karena semuanya yang dilakukan memang benar-benar untuk rakyat," ucapnya.

"Empat orang nakes yang gugur, kita semua harus punya empati untuk sama-sama melawan covid-19," imbuhnya.

Harapannya, masyarakat harus bisa bersama-sama bersinergi dengan pemerintah, untuk melawan covid-19.(*)

0 Response to "Empat Nakes Gugur Wagub Papua Barat Minta Masyarakat Patuhi Prokes"

Post a Comment