VIDEO Arc de Triomphe di Paris Terbungkus Sempurna

AFPTV, CNN Indonesia | Sabtu, 18/09/2021 06:40 WIB

Bagikan :   Jakarta, CNN Indonesia --

Arc de Triomphe akhirnya terbungkus sempurna. L'Arc de Triomphe, Wrapped, merupakan karya seni temporer dari seniman Christo dan istrinya Jeanne-Claude.

Arc de Triomphe dibungkus dengan 25 ribu meter persegi kain polipropilen berwarna biru keperakan yang dapat didaur ulang dan diikat dengan tali merah sepanjang 3.000 meter.

Mimpi untuk menutupi Arc de Triomphe ini sudah dicetuskan Christo sejak 1988. Sayangnya, mimpinya itu baru terealisasi saat ini, ketika dia telah tiada.

Selain Arc de Triomphe, seniman asal Bulgaria itu juga pernah membungkus jembatan tertua di Paris pada 1985 dan gedung parlemen Jerman pada 1995.

Sejak bertemu dengan Jeanne-Claude pada 1960-an, Christo dan istrinya itu kerap membuat karya seni di tempat umum.

Kain yang menutupi Arc de Triomphe akan dilepas 3 Oktober mendatang.

0 Response to "VIDEO Arc de Triomphe di Paris Terbungkus Sempurna"

Post a Comment